SoppengInfo.Pasca Gempa dan Tsunami yang menguncang Palu dan Donggala Sulawesi Tengah memberikan duka yang mendalam bagi korban yang mengalami musibah maupun masyarakat Indonesia.
Hal ini membuat seluruh elemen masyarakat terketuk hatinya untuk bisa membantu para korban bencana guna meringankan beban saudara – saudara kita disana.
Penggalangan dana untuk korban Gempa dan Tsunami Palu dan Donggala Sulawesi Tengah, Di jalan Salotungo, Senin(1/10/2018)
Penggalangan Dana ini dilakukan oleh Komunitas Motor YMCI Chapter Soppeng, Adapun lokasi penggalangan di jalan salotungo depan kantor bupati soppeng, dengan harapan kepada para pengendara yang melintas maupun pegawai yang pulang kantor dapat memberikan sumbangan bagi korban gempa dan tsunami.
Kordinator Wilayah I Sultan Batara YMCI Bro Syam mengatakan tujuan penggalangan dana ini kami lakukan sebagai bentuk solidaritas dari Komunitas kami dengan adanya musibah yang melanda saudara – saudara kita di Palu.
“Selain itu dirinya mengatakan, penggalangan dana yang kita lakukan, kami juga melakukan penggalangan dana melalui Komunitas para pencinta motor yamaha MX seluruh Indonesia dalam wadah YMCI, Agar dapat melakukan hal yang sama untuk membantu korban,” Ucapnya
“Hasil penggalangan dana renacana akan diserahkan oleh perwakilan YMCI Indonesia di Sulawesi Selatan untuk di salurkan ke Posko di Palu,” Jelasnya