Terkini

Saluran Irigasi Tinco Rampung Akhir Februari

×

Saluran Irigasi Tinco Rampung Akhir Februari

Share this article

Soppenginfo – Berkat sinergi antara Pemprov Sulsel dengan Balai Besar Wilayah Sungai Pompengan Jeneberang (BBWS PJ) dan Pemkab Soppeng, saluran irigasi Tinco di Kabupaten Soppeng yang rusak akibat terjangan banjir cepat ditangani.

Gubernur Sulawasi Selatan, H.A.Sudirman Sulaiman ST yang dikutip dari Akun Facebooknya tanggal 19 Februari, ia bersama Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak terus berkoordinasi dengan BBWS PJ untuk persoalan rusaknya saluran irigasi Tinco karena merupakankewenangan Kementerian PUPR melalui BBWS PJ.

“Bupati Soppeng berkomunikasi langsung dengan kami setelah mengecek semua lapangan. Kami di hari yang sama berkoordinasi dengan balai untuk tindak lanjuti,”ucapnya.

Dirinya mengapresiasi gerak cepat Kepala Balai BBWS PJ Kementerian PUPR memperbaiki saluran irigasi Tinco Di Soppeng. Irigasi ini terbawa arus banjir sehingga mengancam gagal panen 3.000 Ha petani.

Menurut Gubernur Sulsel, pihak BBWS PJ berkomitmen untuk menyelesaikan akhir bulan Februari ini dengan kondisi mendukung serta dapat berfungsi kembali dan dibutuh sinergi lintas sektor untuk semua masalah dihadapi dengan aksi bersama akan memberikan dampak meski harus bertahap.(Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.