Terkini

Hadiri Muscab dan Pelantikan Lembaga Sayap PP, Ini Harapan Wabup Soppeng

×

Hadiri Muscab dan Pelantikan Lembaga Sayap PP, Ini Harapan Wabup Soppeng

Share this article

SoppengInfo – Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Soppeng melalui lembaga sayap organisasinya menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) dan Pelantikan bersama.

Muscab dan Pelantikan bersama berlangsung di Ruang Pola Kantor Bupati Soppeng yang dibuka oleh Wakil Bupati Soppeng, Ir.H.Lutfi Halide,MP, Sabtu (2/10/21).

Muscab tersebut akan dilaksanakan oleh SRIKANDI PP sementara untuk pelantikan bersama SRIKANDI, SAPMA, IKSA dan Badan Pengusaha PP (BP3) yang merupakan OKP Pemuda Pancasila.

Wabup Soppeng dalam kesempatan tersebut mengatakan dengan adanya Muscab dan Pelantikan tersebut, sangat diharapkan agar Srikandi, SAPMA, IKSA, Badan Pengusaha bisa lebih memperkuat lagi akan peran serta organisasi dalam tatanan sosial kemasyarakatan.

“Besar harapan saya untuk kedepannya dapat terjalin kerjasama dan kolaborasi yang baik antara Pemerintah Daerah Kabupaten Soppeng dengan Organisasi Kepemudaan (OKP) lainnya didalam proses pembangunan untuk kemajuan pada khususnya,” ucapnya.

Lanjut Wabup katakan bahwa proses pembangunan yang diharapkan yakni proses pembangunan dan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM), salah satunya melalui Srikandi untuk bisa meningkatkan peran serta wanita begitu juga dengan SAPMA yang diisi oleh kalangan muda dan kaum intelektual.

Sementara IKSA dapat menggandeng para sarjana-sarjana kita dalam menyalurkan atau menyumbangkan pikiran-pikiran besar sebagai wujud pastisipasi dalam rangka turut mendukung program-program pembangunan yang dicanangkan oleh pemerintah. dan Badan Pengusaha kami juga harap dapat mengambil peran dalam memajukan perekonomian di Kabupaten Soppeng.

“Sebab, generasi muda merupakan aset bangsa, agent of change (Agen Perubahan). Sebab dipundak merekalah tanggung jawab masa depan bangsa diamanahkan oleh generasi pendahulunya,” ungkapnya.

Turut Hadir Ketua MPW Pemuda Pancasila Propinsi Sulawesi Selatan, Diza Rasyid Ali beserta jajaran pengurus Pemuda Pancasila Propinsi Sulsel.(Aul)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.