SoppengInfo.Program Bursa Inovasi Desa Kabupaten Soppeng dengan tema kerja nyata Desa menuju soppeng yang inovatif
Laporan Ketua Panitia dalam hal ini Camat Lalabata Siti Kurniaty Bayupah,menyampaikan tujuan pelaksanaan kegiatan ini untuk memaksimalkan proses pengelolaan dan pengetahuan inovasi desa secara sistematis, terencana, terintegrasi dengan pembangunan daerah
Kegiatan ini melibatkan 49 Desa Dari 8 Kecamatan yang di laksanakan selama 2 (DUA) Hari Tanggal 28 S/D 29 September 2018 bertempat di lapangan gasis soppeng
Sambutan Bupati Soppeng H A Kaswadi Razak mengatakan saya harap Bursa ini menjadi ajang yang bisa mendorong percepatan program pembangunan yang sudah di jalankan
Bursa inovasi desa adalah salah satu media belajar untuk meningkatkan kualitas inovasi desa secara berkesinambungan
“Kami di kabupaten sudah berjalan inovasi – inovasi dari SKPD namun inovasi yang ada di Desa lebih kreatif dibandingkan sejumlah SKPD” Ucap Kaswadi.