Terkini

Sehari Pasca Kebakaran, Disdukcapil Soppeng Serahkan Dokumen Kependudukan Kepada Korban

×

Sehari Pasca Kebakaran, Disdukcapil Soppeng Serahkan Dokumen Kependudukan Kepada Korban

Share this article

SoppengInfo – Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Soppeng, menyerahkan dokumen kependudukan kepada korban bencana kebakaran yang menimpa salah satu warga di Desa Kampiri, Kecamatan Citta.

Kebakaran tersebut terjadi pada hari Rabu (26/5) kemarin sekitar pukul 10.00 Wita yang menghabiskan 1 rumah panggung warga.

Tim Reaski Cepat Disdukcapil, Asriadi mengatakan hal tersebut sebagai bentuk kepedulian pemerintah kabupaten melalui Disdukcapil Soppeng.


“Dokumen-dokumen kependudukan korban semuanya ludes terbakar api, olehnya itu kami dengan sigap sehari pasca kebakaran untuk menerbitkan dokumen tersebut demi kepentingan administrasi korban kedepannya,” ungkapnya, Kamis (27/5).

Lanjut Asriadi katakan bahwa dokumen kependudukan yang ia serahkan diterima oleh kepala keluarga Edi Sudrajat yang beranggotakan 5 orang keluarga yang terdiri dari Istri dan 3 orang anak.

 

 

Sumber : Akbar Jo (Humas Disdukcapil Soppeng)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.