Berita

Dinkes Soppeng Gelar Pencanangan Pekan Imunisasi Nasional Polio Secara Virtual

×

Dinkes Soppeng Gelar Pencanangan Pekan Imunisasi Nasional Polio Secara Virtual

Share this article

Dinas Kesehatan Kabupaten Soppeng melaksanakan acara Pencanangan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio yang diadakan di Gedung Serbaguna La Patau pada Selasa, 23 Juli 2024. Acara ini dihadiri secara virtual bersama 27 provinsi di Indonesia melalui Zoom.

Plt. Dinas Kesehatan Kabupaten Soppeng, Hj. Andi Maria Razak, SE, dalam laporannya menyampaikan komitmennya untuk meningkatkan pelayanan kesehatan demi mendukung visi Bupati dan Wakil Bupati Soppeng 2021-2026, yaitu “SOPPENG YANG LEBIH MELAYANI, MAJU, DAN SEJAHTERA.” Misi ini mencakup peningkatan layanan dasar untuk meningkatkan kepuasan masyarakat, sejalan dengan visi kesehatan nasional untuk menciptakan manusia yang sehat dan mandiri.

Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio bertujuan untuk menghentikan penularan virus polio dan melindungi anak-anak berusia 0-7 tahun. Di Kabupaten Soppeng, targetnya adalah 26.257 anak yang akan menerima imunisasi di 529 pos yang tersebar di 70 desa dan kelurahan.

Pencanangan ini tidak hanya dilaksanakan di Kabupaten Soppeng tetapi juga secara serentak di seluruh Indonesia. Kegiatan ini berlangsung dari 23 hingga 29 Juli 2024, diikuti dengan penjangkauan sasaran selama lima hari.

Sekretaris TP. PKK Kabupaten Soppeng, Drg. Hj. Yuliana, S.Kg, yang mewakili Ketua TP. PKK, mengingatkan bahwa meskipun Indonesia telah dinyatakan bebas polio pada 2014, ancaman virus ini masih ada. Kasus positif telah muncul di beberapa daerah, sehingga Kementerian Kesehatan RI berkomitmen meningkatkan imunisasi polio. Ia berharap cakupan imunisasi di Kabupaten Soppeng dapat mencapai lebih dari 95%.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Soppeng, Ir. H. Lutfi Halide, MP, menekankan pentingnya pencegahan polio dan komitmen pemerintah untuk memberikan layanan kesehatan yang berkualitas dan terjangkau bagi masyarakat.

Pekan Imunisasi Nasional (PIN) ini juga sebagai respons terhadap kasus luar biasa polio di tujuh provinsi, termasuk Jawa Tengah dan Jawa Timur, yang sedang melaksanakan tahap pertama imunisasi. Dua putaran imunisasi dijadwalkan pada 23 Juli dan 6 Agustus 2024.

Diharapkan dukungan penuh dari TNI dan Polri untuk membantu menyukseskan kegiatan ini. Partisipasi semua pihak, termasuk tim PKK, camat, dan kepala desa, diharapkan dapat membantu mencapai target vaksinasi 100%.

Acara diakhiri dengan pemberian vaksin polio secara simbolis oleh Wakil Bupati Soppeng dan anggota Forkopimda Kabupaten Soppeng.

Turut hadir dalam kegiatan ini adalah para anggota Forkopimda, Ketua Pengadilan Negeri dan Pengadilan Agama Watansoppeng, serta pejabat lainnya.